Friska Putri Aurina (kanan) foto bersama Kepala Dsbudparpora Kab. Ponorogo usai dinobatkan sebagai Senduk Tahun 2024 |
PONOROGO - Setelah melalui rangkaian panjang penilaian berdasarkan kriteria brain (kecerdasan), beauty (kecantikan), behaviour (sikap), dan brave (keberanian), Friska Putri Aurina dari SMKN 1 Ponorogo terpilih dan dinobatkan sebagai Senduk Kabupaten Ponorogo tahun 2024 di Pendopo Kabupaten Ponorogo, Sabtu (19/10/2024).
Sebelumnya Fiki Andriansah alumni terbaik tahun 2020 bulan lalu juga dinobatkan sebagai Raka Duta Wisata Provinsi Jawa Timur Tahun 2024. Hal ini semakin membuktikan bahwa SMKN 1 Ponorogo tetap menjadi salah satu sekolah favorit yang penuh dedikasi dan prestasi.
Friska (panggilan akrab Friska Putri Aurina) foto bersama keluarga dan teman |
Kepala SMKN 1 Ponorogo, Suryanto S.Pd, saat dikonfirmasi wartawan mengungkapkan syukur Alhamdulillah, tahun ini kita mendapatkan hasil maksimal, Siswa kita menjadi Senduk Ponorogo 2024.
Lebih lanjut disampaikan Suryanto, bahwa semua prestasi ini membutuhkan proses yang panjang, ini bukti bahwa kita sangat punya komitmen terhadap prestasi siswa kita dan berhasil meraih yang terbaik.
"Terkait persiapan kita sudah punya agenda setiap tahun di sekolah dan itu selaras dengan program perkumpulan Kakang Senduk Ponorogo. Proses yang dijalankan dengan baik tidak akan mengkhianati hasil.” Jelasnya.
Suryanto, S.Pd. Kepala SMK Negeri 1 Ponorogo |
"Selama dalam masa pelatihan dan pembekalan selalu kita pesankan agar memberikan yang terbaik , perkara hasil sepenuhnya diserahkan kepada Yang Kuasa, Allah SWT,” tambahnya.
"Harapan kami semoga senantiasa ikhlas dalam belajar, berusaha untuk menjadi yang terbaik.Selalu dan selalu meningkatkan kemampuan dan prestasi dimana saja dan pada level yang terus berkembang," pungkasnya.
Friska Putri Aurina, siswi kelas 12 Akuntansi SMKN 1 Ponorogo saat dikonfirmasi wartawan menyampaikan merasa sangat senang dan juga kaget sebelumnya karena saya sebelumnya itu nggak menyangka sama sekali.
“Setelah mendapat Amanah ini saya akan berusaha menjaga amanah ini bertanggung jawab dan juga menjaga nama baik paguyuban dan juga Kota Ponorogo,” katanya.
Friska Putri Aurina |
"Persiapan mengikuti ajang ini saya menyiapkan untuk public speaking dan belajar tentang banyak hal. Persiapan mental juga sangat penting. Selain itu dukungan dan doa dari orang tua, dari teman dan juga orang-orang terdekat juga sangat memotivasi saya untuk lebih percaya diri.” Jelasnya.
Harapan Friska setelah menjadi seorang Senduk Ponorogo tahun 2024 dirinya mampu berkontribusi penuh dalam hal pengembangan kemajuan dan kelestarian segala potensi yang ada di Ponorogo.
Sementara itu Sri Wahyuningsih S. Pd selaku guru pembimbing juga menyampaikan bahwa Friska bisa meraih gelar Senduk Ponorogo tahun 2024 ini karena kerja kerasnya selama satu bulan ini dari proses awal pendaftaran sampai karantina dan terakhir grand final semua dijalani dengan baik. Selain itu juga memiliki publik speaking yang bagus dan yang kedua adalah attitude-nya juga bagus. Selain itu juga potensi bakat juga bagus dalam seni tari bagus.
"Selain itu, sebagai motivasi kita juga datangkan Kakak Fiki Ardiansyah yang juga Alumni yang baru saja mendapatkan gelar Raka Jawa Timur 2024 untuk bisa sharing apa yang dikerjakan pada saat pemilihan,” tambahnya.
“Harapan kami dari pembina Friska bisa lebih meningkatkan potensinya, mengembangkan diri tidak hanya di tingkat kabupaten tetapi juga ke Jawa Timur mengikuti jejak kakak pendahulunya,” pungkas Sri Wahyuningsih.
Reporter: Muchtar Azhari
Post A Comment:
0 comments: