Pembacaan sumpah janji pelantikan Rektor UMPO periode 2024-2028 |
PONOROGO - Dr. Rido Kurnianto, M.Ag, resmi menjabat
sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Ponorogo (UMPO) periode 2024-2028.
Pelantikannya dilakukan oleh Wakil Ketua Pimpinan Majelis Pendidikan Tinggi,
Penelitian, dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof.
Achmad Jainuri di Expotorium UMPO, Ponorogo, Jumat (16/8/2024).
Prosesi pelantikan Rido Kurnianto berlangsung khidmat
disaksikan oleh Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof Irwan Akib. Rido
dilantik menggantikan Dr Happy Susanto M.A, yang telah menyelesaikan masa
jabatannya sebagai Rektor UMPO periode 2020-2024.
Penandatanganan SK Rektor Universitas Muhammadiyah Ponorogo baru periode 2024-2028 |
Dalam sambutannya, Rektor UMPO Periode 2020-2024, Dr. Happy
Susanto, M.A mengucapkan selamat kepada Dr. Rido Kurnianto, M.Ag yang baru saja
ditetapkan sebagai Rektor UMPO periode 2024-2028.
"Semoga amanah dan bisa menyelesaikan tugas yang masih
banyak ini dengan baik dan bisa membawa kemajuan bagi Universitas Muhammadiyah
Ponorogo," ujarnya.
Dr. Happy juga menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam
kepada seluruh pihak yang telah mendukung selama 4 tahun masa jabatannya.
Sambutan Dr. Happy Susanto, MA Rektor lama periode 2020-2024 |
Rektor kelahiran Ponorogo ini kilas balik beberapa momen
selama masa jabatannya, termasuk kontribusi UMPO dalam mendukung program
pemerintah yakni vaksinasi Covid-19. Selain itu juga penyelenggaraan Musyawarah
Wilayah PWM Jatim, yang digadang-gadang menjadi gelaran termegah Musywil.
"Di awal tahun 2020, tempat ini menjadi saksi kita
bersama dalam mendukung program pemerintah vaksinasi COVID-19. Kami
bersama-sama berkolaborasi dalam berbagai kegiatan amal usaha, serta
pelaksanaan pemilihan pimpinan wilayah Muhammadiyah Jawa Timur, dan pimpinan
daerah Muhammadiyah Ponorogo," ungkapnya.
Dr. Happy juga mengakui adanya tantangan dan pekerjaan rumah
yang belum sepenuhnya terselesaikan. Namum dengan nahkoda baru UMPO, diharakan
ke depan semuanya dapat diselesaikan dengan baik dan membawa kemajuan bagi
UMPO.
"Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada
kekurangan dan kesalahan selama pengembangan amanah kami dari tahun 2020-2024.
Meskipun ada tantangan seperti pandemi COVID-19, kebersamaan kita tetap terasa
dalam hati kami," katanya.
Dia berharap agar UMPO ke depan semakin maju dan berkembang.
"Sekali lagi, kami ucapkan terima kasih dan mohon maaf sedalam-dalamnya.
Semoga UMPO semakin besar dan berkembang. Selalu ingat, apapun keadaannya, Kita
harus tetap bahagia. Always be Happy," tutupnya.
Dr. Rido Kurnianto, M.Ag., Rektor baru terpilih UMPO menyampaikan kata sambutan |
Sementara itu , Rektor baru Dr. Rido Kurnianto, M.Ag
dalam pidato perdananya sebagai Rektor menyampaikan rasa hormat kepada para
pendahulu yang telah merintis UMPO. Ia lalu menyebut tokoh-tokoh penting dalam
sejarah UMPO, seperti Muh. Mansur Abdul Hadi, Mangun Utomo, Setio Adji, Zainun
Sofwan, Sulton, hingga Dr. Happy Susanto.
“Mereka adalah sosok yang mengawali perjuangan besar ini,
dan tugas kita adalah melanjutkan dan memperkuat capaian mereka,” ucap Rido.
Rido menegaskan, pelantikan ini bukan sekadar seremoni,
melainkan ikrar yang mengandung tanggung jawab dunia dan akhirat. Ia juga
menyatakan bahwa mandat sebagai Rektor bukanlah milik pribadinya, melainkan
amanah bersama sivitas akademika UMPO dan Persyarikatan Muhammadiyah.
“Kami berkomitmen untuk melanjutkan berbagai prestasi yang
telah diraih pendahulu. Tantangan ke depan memang tidak ringan, tetapi kami
optimistis dengan dukungan kuat dari seluruh elemen kampus dan Muhammadiyah,”
tutur Dr. Rido.
Foto Dr. Rido Kurnianto, M.Ag bersama Pimpinan Pusat Muhammadiyah |
Ia menambahkan, dirinya terbuka terhadap kritik dan saran
dari berbagai pihak. “Jika kami menyimpang dari ridha Allah, mohon ditegur.
Namun, jika kami berada dalam ridha Allah, mohon dukungan dan kerjasamanya,”
katanya.
Ketua Pimpinan Pusat
(PP) Muhammadiyah Prof Irwan Akib dalam sambutannya menyampaikan apresiasi
kepada Happy Susanto atas dedikasinya dalam memimpin UMPO selama masa-masa
sulit menghadapi pandemi COVID-19.
“Terima kasih kepada Dr. Happy Susanto atas pengabdian dan kepemimpinan yang ditunjukkan di tengah tantangan pandemi. Kini, tanggung jawab berat berada di pundak Dr. Rido Kurnianto. Kami berharap beliau dapat membawa UMPO menuju kemajuan yang lebih signifikan,” ujarnya.
Reporter: Muchtar Azhari
Post A Comment:
0 comments: