Gajah Manggolo Boyong Thropy Bergilir Presiden

Share it:

 

Thropy Piala Bergilir Presiden RI diserahkan oleh Kang Bupati Sugiri Sancoko dan diterimakan oleh Kepala SMAN 1 Ponorogo

PONOROGO - Sajian pertunjukkan Reog yang maha dahsyat, energi, teknik, konsep, moment, harmonisasi tari yang spektakuler dan musik gamelan yang sangat menginspirasi akhirnya membawa group reog Gajah Manggolo dari SMA Negeri 1 Ponorogo kembali menjadi Juara 1 Penyaji Terbaik dalam Festival Nasional Reog Ponorogo XXIX pada Grebeg Suro 2024.

Kang Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, SE. MM  menyerahkan secara langsung piala bergilir Presiden RI  pada penutupan spektakuler FRNP XXIX dan Grebeg Suro 2024, Sabtu (6/07/2024).

Penampilan spektakuler dari Gajah Manggolo SMAN 1 Ponorogo yang akhirnya dipilih Dewan Juri menjadi Juara 1 Penyaji Terbaik

Kepala SMA Negeri 1 Ponorogo Dasar Daminto, S.Pd. M.Pd saat dikonfirmasi wartawan mengatakan Alhamdulillah pada hari ini group Reog Gajah Manggolo dari SMAN 1 Ponorogo tahun 2024 kembali memboyong piala bergilir Presiden Republik Indonesia pada FNRP XXIX.

"Kemenangan ini membuktikan bahwa SMAN 1 Ponorogo tetap komitmen dan konsistensi di dalam melestarikan budaya nasional yaitu Reog Ponorogo,” jelasnya.

Gajah Manggolo SMAN 1 Ponorogo berhak memboyong Piala Bdrgilir Presoden RI setelah dinilai lebih baik dari peserta lain dalam penampilan 

Lebih lanjut disampaikan motivasi yang mendasari Reog Gajah Manggolo berusaha maksimal untuk merebut kejuaraan ini adalah seiring dengan upaya pemerintah kabupaten Ponorogo agar Reog diakui sebagai warisan dunia tak benda oleh UNESCO. Rasanya aneh dan lucu ketika Ponorogo yang menjadi cikal bakal kesenian reog Ponorogo justru kejuaraannya diambil oleh atau diperoleh daerah lain .Inilah motivasi kami yang paling kuat dalam rangka merebut kejuaraan FRNP XXIX.

"Kepada seluruh anak- anak yang ikut dalam group Reog Gajah Manggolo diharapkan terus berlatih dan berusaha. Jika kita bersungguh-sungguh meskipun terasa berat namun endingnya dapat kejuaraan,” pesannya.

Tari warok berhasil diperankan oleh siswa-siswa SMAN 1 Ponorogo  dengan totalitas

"Harapannya semua seluruh peserta didik selalu optimis dan berlatih dengan sungguh-sungguh karena kedepan kita mempunyai misi yang sama yaitu mempertahankan kejuaraan Festival Nasional Reog Ponorogo yang ke XXX.. Aamin, "pungkasnya.

Sementara itu Agung selalu Pelatih Reog Gajah Manggolo mengatakan bahwa persiapan kita sudah maksimal dan Alhamdulillah proses yang kita lalui menghasilkan hasil yang maksimal.

 "Semoga reog semakin jaya dan terus berlanjut di SMAN 1 Ponorogo karena reog penting untuk menjadi identitas diri khususnya anak- anak generasi sekarang, "pungkas Agung.


Reporter: Muchtar Azhari
Editor: Sugeng Prasetyo

Share it:

Head Line

Post A Comment:

0 comments: