Purnawiyata SD Muhammadiyah Yang Luar Biasa, Diapresiasi Tinggi Dindik

Share it:
Siswa-siswi berprestasi lulusan tahun pelajaran 2023/2024 mendapatkan apresiasi

PONOROGO - SD Muhammadiyah Ponorogo yang merupakan sekolah favorit di Ponorogo menggelar perhelatan akbar  Purnawiyata sebanyak 154 siswa siswi Kelas VI  tahun pelajaran 2023/2024. Acara digelar di Gedung Sasana Praja. Rabu,5 Juni 2024.

Istimewanya dalam rangkaian acara  purnawiyata ini diadakan momentum sakral yaitu sungkeman. Siswa-siswi melakukan sungkeman kepada orang tua sebagai rasa syukur dan ucapan terima kasih yang tak terhingga atas kasih sayang, dukungan, serta bimbingan yang sudah diberikan selama ini. Kegiatan sungkeman dipenuhi rasa haru dan isak tangis wali murid dan juga putra-putri.

Prosesi wisuda dan ucapan selamat kepada para wisudawan/wati oleh Kepala SD Muhammadiyah Ponorogo

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo diwakili  Kasi TK dan SD, Korwas SD kabupaten Ponorogo, Ketua PCM Kota Ponorogo, ketua komite bersama kepala SD Muhammadiyah Ponorogo, Bapak/Ibu Guru, Wali murid serta para Undangan.

Berlian selaku siswa wakil kelas VI SD Muhammadiyah Ponorogo dalam sambutannya mengucapkan syukur Alhamdulillah pada kali ini kita berkumpul dalam rangka Purnawiyata kelas VI tahun ajaran 2023-2024 SD Muhammadiyah Ponorogo.

"Hari ini terakhir di SD Muhammadiyah Ponorogo. Bapak ibu guru kami tidak akan melupakan jasa- jasamu, sampai detik ini banyak yang sudah diberikan kepada kami agar hidup kami lebih berarti. Terima kasih apa yang telah di berikan kepada kami semoga dicatat sebagai amal kebaikan," paparnya.

Sungkeman anak kepada orang tua berlangsung mengharukan

“Kami juga mohon maaf jika ada tingkah laku telah melukai hati bapak ibu guru dan teman- teman, tiap hari kita bersama bermain dan tertawa sungguh semua kenangan yang tidak terlupakan. Walaupun hari ini kita berpisah kita jaga persahabatan ini. Terima kasih kepada bapak ibu yang telah mengantarkan kami di SD Muhammadiyah Ponorogo sekolah ramah anak, sekolah yang menanamkan islami yang selalu mendekatkan diri kepada Allah, semoga SD Muhammadiyah terus maju dan tetap menjadi sekolah yang terbaik," Pungkas Berlian.

Sementara itu Hartiningsih, S.Pd selaku Kepala SD Muhammadiyah Ponorogo  mengatakan rasa puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT sehingga hari ini kita bisa melaksanakan kegiatan purnawiyata tanpa ada halangan.

"Kami ucapkan terima kasih kepada bapak ibu wali murid yang telah menitipkan putra - putrinya kepada kami, jika ada kesalahan kami mohon maaf yang sebesar-besarnya," paparnya.

Sambutan Kepala SD Muhammadiyah Ponorogo, Hartiningsih, S.Pd.

“Bapak ibu menitipkan anak- anak di SD Muhammadiyah Insya Allah tidak rugi, karena tiap bulan ada infaq jariyah yang bapak ibu titipkan kepada kami. Tidak terasa selama 6 tahun shodaqoh jariyah tersebut dan panjenengan punya andil membangun SD Muhammadiyah," jelasnya.

Lebih lanjut Hartiningsih juga menjelaskan bahwa SD Muhammadiyah selalu introspeksi diri, memperbaiki diri. Anak- anakku selanjutnya kalian akan melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, ada yang di SMP ada yang di pondok ada yang MTs.

"Terus belajar dengan sungguh-sungguh, jaga nama baik SD Muhammadiyah. Jangan tinggalkan sholat, dimanapun kalian berada. Sholatlah sebelum kalian disholat kan. Jadilah kalian qurrota a'yun sebagai penyejuk hati orang tua karena ridho Alloh ada pada ridho orang tua .Jangan sampai kalian membentak,” pesannya.

Sambutan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo, Drs. H. Nurhadi Hanuri, MM

"Khusus anak putri jilbab itu bukan seragam sekolah , jilbab adalah kewajiban seorang muslimah , jadi jangan sampai lepas," tambahnya.

Kepada bapak ibu wali pada hari ini putra putri kami serahkan kepada panjenengan .Jika ada yang tidak sesuai dengan apa yang di inginkan bapak ibu keluarga besar SD Muhammadiyah mengucapkan mohon maaf sebesar-besarnya selama mendidik dan mengasuh anak- anak." tambahnya.

Kepala Dinas pendidikan Kabupaten Ponorogo Drs. H. Nurhadi Hanuri, MM yang di wakili oleh Drs. Pujianto, M.Pd., MM pengawas SD mengatakan bahwa tiada yang pantas kita sanjungkan kecuali bersyukur kepada Allah SWT pada hari ini kita bisa bersama mengikuti purnawiyata kelas VI SD Muhammadiyah mudah- mudahan bisa berjalan lancar.

Lulusan SD Muhammadiyah Ponorogo tahun pelajaran 2023/2024 mendapatkan SK Kelulusan

"Kami atas nama Dinas Pendidikan menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada SD Muhammadiyah Ponorogo yang hari ini telah berhasil mengantarkan anak- anak kelas VI menyelesaikan pendidikan di tingkat sekolah dasar. Hari ini merupakan bukti karya SD Muhammadiyah anak- anak lulus dan berhasil bisa meraih kesuksesan.” Jelasnya.

Lebih lanjut disampaikan syukur alhamdulillah SD Muhammadiyah berhasil meluluskan 154 siswa ini sangat luar biasa. Tentunya tadi sudah menampilkan berbagai karya selama berada di SD Muhammadiyah Ponorogo, gelar seni ini membuktikan bahwa di SD Muhammadiyah dilengkapi berbagai kegiatan ekstrakulikuler sehingga tercukupi keilmuan, religi dan kesenian.

“Lulusan SD Muhammadiyah sudah lancar baca tulis Al-Qur'an, lulusan ada keseimbangan antara religi dan budaya, " tambahnya.

Persembahan kreatifitas siswa-siswi SD Muhammadiyah Ponorogo di acara Purnawiyata

“Anak -anak harus selalu hormat kepada orang tua, seperti pesan bapak ibu guru jadilah anak yang konsisten jadikan Alquran teman kalian dikala susah dan senang, karena sahabat yang paling setia adalah Alquran, konsisten selalu membaca Alquran dan amalkan sehari-hari," pesannya.

“Setelah dinyatakan lulus kalian sudah ditunggu untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi silahkan ke sekolah mana yang di pilih, silahkan lanjutkan agar tercapai cita-cita nya silahkan pilih sesuai dengan bakat dan minat kalian,selamat kepada Keluarga besar SD Muhammadiyah dalam rangka mengantarkan Putra- Putri menjadi generasi qurani,” tambahnya.

Sementara itu Drs. Gatot Subroto, M.Pd.I Komite SD Muhammadiyah Ponorogo mengatakan kita bersilaturahmi di sasana praja untuk mewisuda dan purnawiyata SD Muhammadiyah Ponorogo, nanyak kegiatan di SD Muhammadiyah seperti yang telah kita saksikan tadi.

Sambutan dari Komite SD Muhammadiyah Ponorogo

"Anak- anak ini merupakan aset bapak ibu dan aset kita ke depan, 6 tahun di titipkan jangan sampai setelah lulus tidak di perhatikan lagi , Mohon anak- anak selalu di dampingi, dengan harapan jika kita sudah tidak ada nantinya anak-anak yang mendoakan kita , ngajinya di jaga , sholat jangan dijadikan hanya kewajiban, tapi merupakan kebutuhkan,” pesannya.

“Terima kasih kepada Bapak Ibu yang telah mempercayakan kepada SD Muhammadiyah, dan mohon didukung terus untuk sekolah selanjutnya,"pungkasnya.


Reporter: Muchtar Azhari
Editor: Sugeng Prasetyo

Share it:

Pendidikan

Post A Comment:

0 comments: