Cara Mengajukan Pemesanan Pita Cukai Rokok

Berikut ini adalah cara pemesanan pita cukai rokok yang perlu diketahui oleh masyarakat yang hendak mendaftarkan merek rokok miliknya.
Share it:

 


PENGUSAHA wajib melekatkan pita cukai untuk setiap produksi bungkus rokok yang dijualnya. Untuk mendapatkan pita cukai, pengusaha rokok harus menyampaikan permohonan permintaan pita cukai kepada Ditjen Bea dan Cukai.

Pita cukai HT disediakan di Kantor Bea dan Cukai Pusat dan Kantor Bea dan Cukai di masing-masing daerah. Adapun pita cukai tersebut disediakan berdasarkan permohonan Penyediaan dan Pemesanan Pita Cukai (P3C).

Untuk diketahui, P3C merupakan dokumen pelengkap cukai yang digunakan pengusaha dalam mengajukan permohonan penyediaan pita cukai sebelum pengajuan dokumen pemesanan pita cukai (CK-1).

Berikut ini adalah cara pemesanan pita cukai rokok yang perlu diketahui oleh masyarakat yang hendak mendaftarkan merek rokok miliknya:

Pertama, telah memiliki Nomor Pokok Pengusaha Barang Kena Cukai (NPPBKC) dan tidak dalam kondisi dibekukan.

Kedua, memiliki keputusan penetapan tarif cukai yang masih berlaku atas merek yang jenis pitanya diajukan pada P3C hasil tembakau (HT).

Ketiga, tidak memiliki utang cukai yang tidak dibayar pada waktunya, kekurangan cukai, dan/atau sanksi administrasi berupa denda yang belum dibayar sampai dengan tanggal jatuh tempo.

Keempat, telah melunasi biaya pengganti dalam waktu yang ditetapkan.

Kelima, tak adanya dugaan melakukan pelanggaran pidana di bidang cukai berdasarkan rekomendasi dari unit kerja pengawasan di lingkungan Ditjen Bea dan Cukai.

Permohonan penyediaan pita cukai kepada kepala Kantor Bea dan Cukai menggunakan dokumen P3C HT sesuai dengan contoh format sebagaimana tercantum dalam lampiran huruf D Perdirjen Bea Cukai No. PER-24/BC/2018.

Dokumen P3C paling sedikit memuat identitas perusahaan, jumlah lembar pita cukai yang dipesan, serta tarif cukai. P3C juga dibedakan menjadi tiga bagian, yaitu P3C Pengajuan Awal, P3C Pengajuan Tambahan (hanya berlaku untuk hasil tembakau), dan P3C Tambahan Izin Kepala Kantor (TIKK)

Setelah itu, kepala Kantor Bea dan Cukai akan meneruskan P3C HT tersebut kepada direktur yang menangani urusan teknis dan fasilitas cukai pada Ditjen Bea dan Cukai, dalam bentuk data elektronik atau tulisan di atas formulir paling lambat pada hari kerja berikutnya.

Untuk diperhatikan, permintaan pita cukai di atas 250.000 lembar dilayani di Kantor Bea dan Cukai Pusat. Sementara itu, Kantor Bea dan Cukai di daerah menyediakan permintaan pita cukai sampai dengan 250.000 lembar.



Riz

Share it:

#Gempur Rokok Ilegal

Ekonomi

Gempur Rokok Ilegal

Head Line

Post A Comment:

0 comments: